Berbicara kuliner di Jawa Tengah tidak ada habisnya saking banyaknya pilihan. Dari yang cita rasanya manis, gurih, bahkan pedas semua tersedia di Jawa Tengah.
Olahan kambing menjadi salah satu andalan kuliner di Jawa Tengah. Kepiawaian masyarakat Jawa Tengah dalam mengolah daging kambing menjadikan banyak orang dari luar Jawa Tengah datang untuk wisata kuliner.
Kuliner daging kambing apa yang kamu ketahui yang berasal dari Jawa Tengah? Tengkleng? Tongseng? Bagaimana dengan gecok? Sudah pernah mendengarnya?
Gecok mungkin tidak sepopuler kedua makanan yang disebutkan pertama. Namun, makanan ini patut kamu cicipi, apalagi untuk kamu pecinta olahan daging kambing dengan cita rasa rempah yang sangat kuat.
Baca Juga: Penuhi Impian Masa Kecil dengan Menginap di Rumah Pohon Merbabu Park
Gecok merupakan kuliner yang berasal dari Desa Tlogo, Kecamatan Tuntang, salah satu kawasan kecil di Kabupaten Semarang yang lokasinya kurang lebih 20 kilometer dari pusat Kota Semarang. Terkenal dengan hawanya yang sejuk, gecok merupakan salah satu cara warga untuk “menghangatkan” tubuh.
Gecok bisa kamu nikmati di Tuntang Farm House. Meski lebih populer dengan durian dan aneka olahannya, Tuntang Farm House juga menyediakan salah satu menu khas Desa Tlogo ini.
Bumbu kuah pada gecok terdiri dari berbagai rempah, tak heran jika cita rasa rempahnya sangat kuat. Yang menarik dan menjadikan gecok berbeda dari olahan kambing lain adalah dicampurnya sangrai kelapa parut pada kuah gecok. Parutan kelapa ini menambah sensasi gurih pada kuah gecok.
Gecok Tuntang Farm House sangat cocok dinikmati bagi pecinta rasa gurih dan pedas. Akan tetapi, pedasnya bukan dari cabai, melainkan dari bumbu berupa campuran berbagai rempah. Sensasi kehangatan akan terasa setelah menyeruput kuah gecok. Hangatnya menjalar ke seluruh tubuh.
Baca Juga: Serunya Camping di Spekta Merbabu
Bicara soal isian, Gecok Tuntang Farm House berisi berbagai campuran dari berbagai bagian kambing, yaitu kepala, kaki, dan daging kambing. Isiannya sangat empuk dan gurih. Tak heran, karena isian dimasak dan direbus bersamaan dengan kuah gecok yang kaya akan rempah.
Gecok Tuntang Farm House sangat nikmat disantap bersama nasi putih hangat. Satu porsi Gecok Tuntang Farm House serta nasih putih hangat dikenakan harga Rp35.000. Sudah sampai Tuntang Farm House, tak lengkap rasanya jika tidak sekalian memesan durian dan aneka olahannya. Gecok dan Es Teler misalnya. Jika dinikmati saat siang hari, wah, nikmatnya!
Tertarik untuk mencicipi masakan khas ini? Yuk, datang ke Tuntang Farm House yang berlokasi di Dampit, Delik, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang! Silakan hubungi nomor WhatsApp ini jika ingin reservasi bersama rombongan.